tabloid pertama karya CAH BLORA ASLI

Kamis, 02 September 2010

KESI dalam Idenya

LCC PKK Ide Dr Ir Hj Kesi Widjajanti MM yang terlupakan


BLORA, SR- Mungkin sebagian besar para wanita di Blora masih ingat, pada tahun 2002 Tim Penggerak PKK Blora menggelar Lomba Cerdas Cermat (LCT) yang diikuti oleh organisasi kewanitaan.


Ini merupakan Tonggak sejarah sekaligus gebrakan pertama sejak kabupaten ini berdiri, yaitu diadakannya LCC yang diikuti oleh organisasi kewanitaan seperti Dharma Wanita dab PKK se Blora.


Seiring dengan berjalannya waktu, LCC yang pertama digagas oleh Dr.Ir Kesi Widjajanti MM ini, secara perlahan hilang dengan sendirinya.


Menurut Dekan Megister Menejeman USM ini, Lomba uji ketrampilan para ibu-ibu ini berawal dari inspirasinya bagaimana menuju peningkatan kualitas keluarga.


“Kwalitas keluarga tentunya dimulai dari peran ibu sebagai tauladan keluarga,” kata Kesi di semarang Selasa (31/8) saat dikonfirmasi SR.


Oleh karena itu PKK sebagai penggerak pemberdayaan keluarga harus melakukan reposisi, tidak hanya pemingkatan ketrampilan tangan. Namun Harus diimbangi juga dengan peningkatan dalam berpikir.


Artinya lanjut Kesi,Selain bekerja keras (hard work) yang biasanya dilakukan phisik, juga harus bisa bekerja cerdas (Smart Work). Yakni dengan harapan ibu-ibu menjadi “Smart” sehingga menjadi cantik dari dalamnya “Inner beauty” yang pada akhirnya bisa berpengaruh pada keharmonisan keluarga.


Untuk itulah dia berharap agar LCC PKK yang pernah ada di Blora ini, pada waktu mendatang bisa diadakan kembali. (Roes)

Tidak ada komentar: