Pendaftar SMP 6 Blora terbanyak, SMP unggulan Merata
BLORA, SR- Tahun ajaran Baru identik dengan pendaftaran siswa baru, dan tentunya diawali dengan pendaftaran siswa didik.
Dari pantauan SR dilapangan di beberapa SMP di kabupaten Blora, jumlah penerimaan siswa baru hampir merata. Kecuali sekolah yang berstatus RSBI yakni SMPN 2 Blora dan SMPN 3 Cepu hanya menerima 2 kelas yang reguler.
Untuk sekolah unggulan ditiap kecamatan seperti SMPN 1 Blora, SMPN 1 Jepon . SMPN 1 Ngawen, SMPN 1 Tunjungan dan lainnya, bisa dikatakan merata dari segi pendaftarnya.
Sementara sekolah tujuan ke dua untuk nilai menengah kebawah justru diserbu para pendaftar. Seperti SMPN 6 Blora, SMPN 2 Jepon, SMPN 2 Tunjungan, dan sebagainya,
“Bahkan bisa saya katakan membludak pendaftarnya,” kata ketua Forum Transparansi Blora, Amin Faried Minggu (11/6) lalu.
Menurut dia ini dikarenakan Siswa dengan nilai NEM yang pas-pasan takut mendaftar kesekolah favorit di masing-masing kecamatan.
“Sehingga kadang kita temui siswa yang ragu terhadap nilainya apakah dapat diterima disekolah favorit, justru memilih sekolah yang kwalitas menengah itu. Dampaknya yang sekolah tersebut diserbu pendaftar,” jelas Amin.
Saat ditanya Sekolah mana di kabupaten Blora yang banyak diminati para lulusan SD, Amin menjawab tegas SMPN 6 Blora.
“Dari data yang saya peroleh sekolah yang paling diminati yakni SMPN 6 Blora,” tegasnya. (Roes)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar